Pelatihan Persiapan Produk Anggota Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa untuk Perluasan Pasar untuk Proses Pengurusan Sertikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-IRT) Kepada Anggota di Nglotak, Sentolo.

Pelatihan PIRT

Selamat Siang Indonesia,

Hari ini Yayasan Griya Jati Rasa melaksanakan Pelatihan Persiapan Produk Anggota Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa untuk Perluasan Pasar untuk Proses Pengurusan Sertikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-IRT). Pelatihan dilakukan oleh Ibu Farsijana Adeney-Risakotta kepada anggota Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa yang berada di Dusun Nglotak, Sentolo, Kulon Progo. </p>
<p>Dikesempatan kali ini, ibu Farsi menjelaskan tentang proses pengurusan SPP-IRT, mulai dari mengambil formulir pendaftaran SPP-IRT dan formulir pendaftaran Penyuluhan Keamanan Pangan (PKP) yang adalah salah satu syarat untuk mendaftar SPP-IRT. Selain sertifikat PKP, produsen juga harus menyiapkan hasil lab untuk uji air yang dipakai di rumah produksi dan desain kemasan label produk. Untuk mendapatkan hasil uji lab air, produsen dapat datang ke puskesmas setempat untuk berkonsultasi dengan petugas dan mendapatkan jadwal untuk pengambilan sampel air.

Terkait dengan desain kemasan produk, produsen perlu menyiapkan nama produk, menjelaskan komposisi atau bahan yang digunakan, menjelaskan berat bersih, mencantumkan nama produsen, menyediakan kolom untuk nomor SPP-IRT, mencantumkan tanggal produksi, mencantumkan tanggal kadaluarsa dan menyiapkan foto produk.

Berita Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *