Kunjungan Pengawas, Pengurus dan Pengelola Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa ke Koperasi Kredit atau Credit Union (CU) Angudi Laras di Purworejo

Kunjungan Koperasi

Selamat siang bapak dan ibu, semoga selalu dalam keadaan sehat. Kami share kegiatan kunjungan pengawas, pengurus dan pengelola Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa ke Koperasi Kredit atau Credit Union (CU) Angudi Laras di Purworejo pada hari jumat, 13 Oktober 2023 kemarin. Kunjungan kami diterima oleh Bapak Pdt. Lukas selaku ketua, Bapak Sunarso selaku wakil ketua dan Ibu Maria selaku manajer dari CU Angudi Laras, serta ibu Retno dan Ibu Sri selaku koordinator Bala Cual. Pada kunjungan tersebut, kami saling memperkenalkan profil dari masing-masing koperasi dan sharing terkait pengelolaan koperasi dan cara mengatasi permasalahan didalamnya. Pendekatan yang diambil oleh CU Angudi Laras selaras dengan Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa, yaitu pendekatan kekeluargaan yang bertanggung jawab. Sehingga sebagai keluarga didalam koperasi, kita bersama-sama saling mendukung sesama anggota untuk mengembangkan diri dan usahanya.

Bala CUAL

Disaat yang sama kami juga mendengarkan sharing dari Ibu Retno dan Ibu Sri, beliau adalah aktivis relawan dari CU Angudi Laras yang bertugas sebagai koordinator dari Bala Cual. Bala Cual adalah kelompok aktivis relawan yang dibentuk untuk memotivasi, merekrut, membina, mendampingi, dan memberi pemahaman kepada calon anggota dan anggota CU Angudi Laras. Wah, jika di Koperasi Konsumen Griya Jati Rasa juga ada aktivis relawan spt ini, sangat bagus sekali nggih. Kalau bapak/ibu ada yang bersedia menjadi aktivis relawan koperasi, bisa menghubungi ibu Anna Istanti 💐

Berita Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *